Renungan Harian: TUHAN MENERIMA DOAKU

Renungan188 Views

Mazmur 6:10

TUHAN telah mendengar permohonanku, TUHAN menerima doaku.

 

ObjekBerita.id – Selamat pagi kawan,

Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab DIA selalu menerima doa kita dan mendengarkan permohonan kita.

Ingatlah, sepatah kata doa di dengarNYA dan tiap tetes air mata diperhatikanNYA.

Teruslah berdoa karena doa memberikan kekuatan untuk tetap melangkah saat kita mulai lelah.

Doa memberikan kita keberanian meski dihantui banyak ketakutan.

Percayalah, akan tiba saatnya semua air mata yang jatuh dalam doa digantinya dengan sukacita dan semua ratapan diubahnya menjadi sorak kegirangan karena DIA menerima doa kita

Tetaplah berdoa, tetaplah percaya. Tuhan memberkati.

Redaksi