Menyambut HUT Desa Kalait Raya ke-101 Tahun, Pemdes Kalait 2 Gelar Kerja Bakti

Daerah, Mitra685 Views

Mitra, ObjekBerita.id – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun HUT ke-101 Tahun Desa Kalait Raya yang jatuh pada Tgl 18 Juli 2025, Pemerintah dan Masyarkat desa Kalait Dua Kecamatan Touluaan Selatan Kabupeten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksakan kerja bakti dibak air bersih Selasa 08/07/2025.

Kerja bakti dipimpin langsung oleh Hukum Tua Holem Liwe dan ketua TP PKK Desa Ny. Royse Wariki.

Dalam kesempatan itu Hukum tua Holem Liwe mengajak masyarakat untuk mensukseskan HUT Kalait Raya ke-18 sebagai bukti penghargaan kepada pendiri-pendiri desa.

“Untuk tahun ini, Masyarkat Desa Kalait Dua diberikan kepercayaan untuk mensponsori suksesnya perayaan ini, jadi saya berharap kepada masyarakat untuk bersama bergandeng tangan dalam menyambut HUT Desa Kalait Raya, sebagai wujud penghargaan kita terhadap pendiri-pendiri desa”, ujar hukum Tua.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Perangkat desa dan BPD bahkan masyarakat yang sudah menyediakan waktu dalam pekerjaan ini.

“Terima kasih kepada Perangkat desa dan BPD yang sudah bole memberi waktu untuk bersama melaksanakan pekerjaan ini”, tutup Hukum Tua Holem.

 

Peliput: Jimmy Rumondor