Hati-Hati Penipuan Mengatasnamakan Ketua TP PKK Mitra, Ibu Stefa Kandoli Antou

Daerah, Mitra578 Views

Ratahan, ObjekBerita.id – Warga Minahasa Tenggara (Mitra) diminta untuk berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Ketua TP PKK Mitra, Ibu Stefa Kandoli Antou. Saat ini, ada akun Facebook yang mencatut nama Ibu Stefa untuk meminta uang melalui messenger kepada sejumlah warga.

Vanda Rantung, kerabat dekat Ibu Stefa, menegaskan bahwa akun tersebut bukanlah akun resmi Ibu Stefa dan merupakan perbuatan orang yang tidak bertanggung jawab.

“Masyarakat jangan mau tertipu, apalagi akun yang dipakai hacker tersebut tidak menggunakan foto profil di medsosnya,” tegas Vanda Rantung.

Akun resmi Ibu Stefa Kandoli Antou menggunakan foto profil, sehingga warga dapat membedakan antara akun resmi dan akun palsu. Jika ada akun lain yang mengatasnamakan Ibu Stefa dan meminta uang atau melakukan kegiatan lainnya, warga diminta untuk segera memblokir akun tersebut.

“Mohon agar segera di blokir saja jika telah menerima inbox dari akun tersebut. Karena dipastikan itu bukan yang bersangkutan dalam hal ini Ibu Bupati Stefa Kandoli Antou, dan hanya mencatut nama saja,” tukas Vanda Rantung.

Warga Minahasa Tenggara diharapkan untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan pejabat atau tokoh masyarakat.

Liputan:Jimmy Rumondor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *