Manado, ObjekBerita.id – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) PROSULUT 08 Garuda resmi dikukuhkan, pada Minggu (8/6/2025).
Pengukuhan jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ini dilaksanakan di Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Utara.
Dan dipimpin langsung oleh Dewan Pembina PROSULUT 08 Garuda, Drs. Ramoy MT Luntungan.
Ketua Umum PROSULUT 08 Garuda, Anthon Kojansow, mengatakan bahwa organisasi ini lahir dari semangat kebersamaan yang terbangun sejak 2022 saat dirinya bertemu dengan Gubernur Sulut, Yulius Selvanus Komaling.
Pertemuan yang awalnya membahas pemenangan Prabowo Subianto di Sulut berkembang menjadi inisiasi pembentukan relawan yang kini bertransformasi menjadi organisasi resmi.
“Nama PROSULUT 08 sendiri diusulkan langsung oleh Pak Selvanus, singkatan dari Prabowo Sulawesi Utara,” ungkap Anthon.
Pasca Pemilu, dirinya merasa terpanggil untuk menghidupkan kembali semangat tersebut melalui pembentukan PROSULUT 08 Garuda, yang kini hadir sebagai wadah perjuangan aspirasi dan kesejahteraan masyarakat Sulut.
Anthon menekankan bahwa PROSULUT 08 Garuda siap menjadi mitra strategis pemerintah, baik pusat maupun daerah, dalam mendorong pembangunan dan kesejahteraan rakyat.
“Kita hadir untuk mengawal program-program pemerintah dan menjadi jembatan komunikasi antara rakyat dan pemangku kebijakan,” kata dia.
Apresiasi terhadap pengukuhan ini datang dari Kepala Badan Kesbangpol Kota Manado, Meske Goni.
Ia menyampaikan harapan agar PROSULUT 08 Garuda menjadi mitra yang aktif mendukung pembangunan daerah.
“Semua yang dilantik hari ini saya percaya adalah bagian dari mitra pemerintah yang akan berkontribusi positif untuk kemajuan Sulawesi Utara,” kata Goni.
Ia juga menambahkan bahwa terbentuknya struktur pengurus ini diharapkan membawa nilai tambah dalam pelaksanaan pembangunan, khususnya di tingkat lokal.
Acara pengukuhan juga dimeriahkan oleh berbagai pertunjukan seni dan budaya, antara lain Tarian Kabasaran dari Esa Perkasa, Barongsai dari Perguruan Barongsai Macan Putih, Tarian Opo Wananatas oleh Srikandi PROSULUT 08 Garuda.
Juga, Tarian Kolcis, serta Paduan Suara Deo Cantate Ensambel Chorus (DCEC) yang membawakan Mars PROSULUT 08 Garuda karya Septhian Paendong, S.Pd, yang juga menjabat Ketua Divisi Pengembangan Pariwisata DPP.
Adapun dalam susunan pengurus DPP PROSULUT 08 Garuda:
Dewan Pembina: Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus SE, Drs. Ramoy M.T. Luntungan, dan Drs. Wempie Frederik.
Dewan Pengarah: Wenny Lumentut SE.
Dewan Pakar: Dr. Vecky Lumentut,
Dewan Pertimbangan: Drs. Jofie Wawoh
Ketua Umum: Anthon Kojansow
Ketua Harian: Albert T. Londa
Sekretaris Jenderal: Ronal Kusoy
Bendahara Umum: Novy V.P. Lapian
Barten